Greyhound Cafe Bekasi Lokasi dan Harga Menu Terbaru

Review Greyhound Cafe Summarecon Bekasi Lokasi dan Harga Menu Terbaru Januari 2024 – Para warga Bekasi yang gemar nongkrong, kini ada sebuah kabar gembira untuk Anda semua. Sebuah cafe yang sudah cukup terkenal di Jakarta, kini hadir dan membuat cabang barunya di Bekasi. Cafe ini bernama Greyhound Cafe.

Review Greyhound Cafe Bekasi Image From @lyagumay
Review Greyhound Cafe Bekasi Image From @lyagumay

Bagi sebagian para kaum milenial, mungkin cafe ini sudah tidak asing di dengar karena di cabang lainnya cafe ini cukup ramai dikunjungi oleh para milenial hingga para profesional yang datang tak hanya untuk sekedar nongkrong saja, tetapi sekaligus bertemu dengan para client-nya disini. Mari intip apa saja yang menarik di Greyhound Cafe Cabang Bekasi ini yuk!

Review Greyhound Cafe Bekasi

Greyhound Bekasi adalah salah satu cafe yang sudah cukup terkenal di kalangan anak milenial Jakarta dan sekitarnya. Cafe ini berdiri pertama kali di Bangkok dan kini telah melebarkan cabangnya di beberapa negara seperti Thailand, Singapura, Cina, Inggris, Hong Kong, Vietnam dan Indonesia, dengan total jumlah cabang di berbagai negara termasuk Indonesia adalah 32 cabang.

Daya Tarik Greyhound Cafe Bekasi Image From @saviara_shannia
Daya Tarik Greyhound Cafe Bekasi Image From @saviara_shannia

Design bangunan dan interior dari cafe ini terasa begitu elegan membuat cafe ini ramai dikunjungi oleh banyak para profesional juga yang sengaja datang bersama rekan kerja ataupun bertemu client-nya disini. Cabang Bekasi pertama kali dibuka pada tanggal 22 Desember 2022 dan telah mengundang banyak para pengunjung yang ingin mencoba cafe ini di cabang lainnya.

Tak seperti cabang-cabang sebelumnya yang berlokasi di Menteng dan Gunawarman, di cabang Bekasi cafe ini mengusung design bangunan yang terkesan lebih santai dari cabang-cabang lainnya. View utama dari cafe ini juga begitu menarik, yaitu dengan adanya suasana tropikal sebuah danau cantik yang dapat menemani Anda nongkrong ataupun menghabiskan waktu disini.

Baca Juga  HeHa Waterfall Bogor Lokasi dan Harga Tiket Masuk Terbaru

Bangunan cafe ini juga cukup luas, terdiri dari 2 area yang indoor dan outdoor. Di bagian area indoor sendiri di bagi menjadi 3 area, yaitu di lantai 1 adalah mezanine, dan di lantai 2 cocok untuk Anda sesalovers dengan area yang cukup luas dan lega.

Lokasi Greyhound Bekasi Image From @tritaindahh
Lokasi Greyhound Bekasi Image From @tritaindahh

Platform di area indoor juga cukup tinggi sehingga membuat sirkulasi udara di dalam lebih segar dan membuat cahaya matahari juga masuk tetapi tenang saja, meskipun sinar matahari masuk, area indoor di cafe ini tetap terasa dingin sehingga para pengunjung akan nyaman.

Di area outdoor-nya, cafe ini juga memiliki view yang begitu cantik yaitu sebuah danau dan hamparan rerumputan & pepohonan hijau yang membuat mata Anda menjadi segar kembali setelah lelah melihat gadget di aktivitas sehari-hari.

Area favorit dari para pengunjung cafe ini adalah area outdoor, memiliki beberapa pilihan tempat duduk seperti kursi & meja atau beanbag yang lebih santai, menjadikan area duduk di outdoor cukup ramai. Jadi jika Anda datang di saat cuaca sedang tidak panas, Anda wajib mencoba untuk duduk di area outdoor-nya ya.

Selain itu, disini juga terdapat live music setiap jumat dan sabtu yang pastinya akan menambah suasana nongkrong makin menyenangkan. Untuk Anda yang ingin mengadakan acara arisan, nobar, dan acara lainnya, cafe ini juga menyediakan beberapa fasilitas seperti mic, sound system, projector & screen yang cocok digunakan untuk acara-acara semi private Anda.

Cafe Hits Bekasi Greyhound Cafe Image From @novianirahma
Cafe Hits Bekasi Greyhound Cafe Image From @novianirahma

Fasilitas Greyhound Cafe Bekasi

Fasilitas yang tersedia di cafe ini termasuk cukup lengkap, pengunjung yang datang untuk nongkrong ataupun mengadakan acara disini akan merasa nyaman dan betah. Berikut adalah beberapa fasilitas yang tersedia di Greyhound Cafe Bekasi:

Baca Juga  Kolam Renang Tirta Mulya Lokasi dan Harga Tiket Masuk Terbaru
  • Area Parkir
  • Toilet
  • Mushola
  • Akses Wifi
  • Stop Kontak
  • Area Indoor & Outdoor
  • View Danau
  • Live Music (Jumat & Sabtu)

Jam Buka Greyhound Cafe Bekasi

Bagi anda yang ingin berkunjung ke Greyhound Bekasi ini, pastikan untuk mengetahui jam bukanya terlebih dahulu. Berikut adalah jam buka / jam operasional dari Greyhound Cafe Bekasi:

Minggu – Kamis, mulai dari pukul 11.00 – 22.00 WIB

Jumat – Sabtu, mulai dari pukul 11.00 – 24.00 WIB

Lokasi Greyhound Cafe Bekasi

Bagi Anda yang tertarik untuk berkunjung dan nongkrong disini, cafe ini berada tak jauh dari pusat Kota Bekasi. Pengunjung hanya perlu menempuh jarak 6.9 KM atau estimasi waktu untuk sampai disini kurang lebih 25 menit saja. Berikut adalah alamat detail dari Greyhound Cafe Bekasi:

Jam Buka Greyhound Cafe Bekasi Image From @caesarenodswr
Jam Buka Greyhound Cafe Bekasi Image From @caesarenodswr

La Spezia BCBD Summarecon Bekasi, Marga Mulya, Kec. Bekasi Utara, Kota Bekasi

Bagi anda yang masih kebingungan menuju lokasi Greyhound Bekasi berdasarkan petunjuk dan alamat di atas, berikut kami berika peta lokasinya yang dapat anda buka pada link berikut. GoogleMaps

Harga Menu Greyhound Cafe Bekasi Terbaru Januari 2024

Cafe ini memiliki konsep kuliner yaitu Thai with a Twist, yaitu kuliner khas Thailand dengan sentuhan Western dan begitu sebaliknya. Menu yang ditawarkan juga begitu beragam, mulai dari salad, snack, sup, main course hingga dessert juga tersedia disini.

Beberapa menu yang mungkin dapat menjadi rekomendasi saat Anda berkunjung kesini seperti Surprise Pineapple Fried Rice, Thai Beef Paradise, Muay Thai Grilled Chicken, Tom Yum Hot Pot, dan masih banyak menu favorit lainnya.

Untuk menu minuman dari cafe ini juga cukup banyak. Jika Anda pencinta kopi, Anda boleh mencoba menu-menu berbahan kopi yang berasal dari biji kopi arabica 100%. Selain itu ada juga beberapa menu favorit minuman lainnya seperti Pink Journey, Fruity Shaky Yogurt, Thai Tea Granita, dll.

Baca Juga  12 Tempat Bukber di Semarang Terbaru

Dan untuk Anda yang datang hanya ingin ngemil saja, disini juga terdapat menu snack dan dessert yang cukup beragam, beberapa favorit menu disini seperti Happy Toast, Walnut Choco Cake, Greyhound Cafe Famous Fried Chicken Wings, Fresh Coconut Crepe Cake, dan masih banyak menu menarik lainnya.

Fasilitas Greyhound Cafe Bekasi Image From @caesarenodswr
Fasilitas Greyhound Cafe Bekasi Image From @caesarenodswr

Semua menu yang tersaji di Greyhound Cafe Bekasi tidak memiliki menu babi atau no pork & no lard ya. Berikut adalah beberapa menu-menu yang tersedia di Greyhound Cafe Bekasi:

MENU MAKANAN
SOUP & SALAD HARGA
Light Tom Yum Soup Rp115.000
Seafood Poh-Tak Soup Rp110.000
Fruit Som Tum with Mixed Crispy Vegetable Rp82.000
Phad Thai Prawn Salad Rp105.000
Yum Beef with Herbs & Spices Rp155.000
APPETIZER HARGA
Calamari Fritti Rp95.000
Thai Chicken Green Curry with Chucky Toast Rp85.000
Greyhound Famous Fried Chicken Wings Rp78.000
Baked Spinach with Cheese & Beef Sausage or Chicken Rp105.000
Fried Salmon Toro with Special Dips Rp115.000
Greyhound Crispy Enoki Rp65.000
Crunchy Silver Fish Bite Rp72.000
MAIN DISH HARGA
Tom Yum Hotpot Rp325.000
Grilled Jumbo Prawns Rp245.000
Sizzling Giant Squids Rp185.000
Fruity Oyster Thai Omelette Rp105.000
Thai Panang Curry Prawn Rp135.000
Waterfall Sirloin on Hot Plate Rp245.000
Ka Na Pad Kai Rp75.000
RICE HARGA
Spicy Braised Beef Cha Cha Cha on Hot Plate Rp115.000
Surprise Pineapple Fried Rice Rp145.000
Fried Rice with Pounded Prawn Rp105.000
Crab Meat Fried Rice with a Twist Rp195.000
NOODLE HARGA
Phad Thai with Fresh Prawn Rp105.000
Chicken Khao Soi Rp85.000
Noodle with Thai Duck Stew Rp115.000
Thai Braised Beef Noodle Soup with Beef Balls Rp105.000
PASTA HARGA
Spaghetti Spicy Tuna Rp105.000
Spaghetti Laksa Rp105.000
SANDWICH & BURGERS HARGA
Grilled Ham & Cheese Rp105.000
Spicy Muay Thai Burger Rp125.000
DESSERT HARGA
Happy Toast Rp75.000
PAndan Creme Brulee with Lime Granita Rp72.000
Churros with Dipping Sauce Rp72.000
Thai Banana Fritter Rp58.000
Chocolate Banana Pannenkoek Rp75.000
BUBBLE WAFFLE HARGA
Tuks Tuks Bubble Waffle Rp82.000
Sukhumvit Bubble Waffle Rp82.000
Chatuchak Bubble Waffle Rp82.000
CAKE HARGA
Chocolate Banana Crepe Cake Rp82.000
Banoffee Rp82.000
Fresh Coconut Crepe Cake Rp82.000
Mango Crepe Cake Rp82.000
THAI DESSERT HARGA
Tub Tim Krob Greyhound Style Rp52.000
Sakoo Piek Rp52.000
Coconut Ice Sherbert Rp42.000
Fresh Coconut Pudding Rp56.000
Foto Greyhound Cafe Bekasi Image From @caesarenodswr2
Foto Greyhound Cafe Bekasi Image From @caesarenodswr2
MENU MINUMAN
COLD BEVERAGES HARGA
Mineral Water Rp30.000
San Pelegrino Sparkling 500ml Rp75.000
Tonic Water Rp35.000
Iced Lemon Tea Rp40.000
Iced Mocha Rp66.000
Iced Latte Rp62.000
Frosty Cappuccino Rp66.000
HOT BEVERAGES HARGA
Hot Milk Rp32.000
Hot Cocoa Rp52.000
HOT COFFEE HARGA
Espresso Rp45.000
Double Espresso Rp50.000
Americano Rp48.000
Macchiato Rp52.000
Piccolo Rp52.000
Flat White Rp56.000
TEA SELECTION HARGA
Earl Grey Rp50.000
English Breakfast Rp50.000
Chamomile Rp50.000
Moroccan Mint Rp50.000
FRUIT JUICE HARGA
Lychee Shake Rp58.000
Orange Juice / Shake Rp50.000
Apple Juice / Shake Rp50.000
Mixed Fruit Punch / Shake Rp50.000
BANGKOK FAVORITE – HOT HARGA
Lemongrass Tea Rp50.000
Ginger Tea Rp50.000
HEALTY COKTAIL HARGA
Fruity Shaky Yougurt Rp62.000
Pink Cooler Rp62.000
Innocent Voyage Rp62.000
Passion Fashion Rp62.000
BANGKOK FAVORITE – ICE HARGA
Coconut Juice Rp52.000
Longan Juice in Crushed Ice Rp55.000
Thai Iced Tea with Milk Rp56.000
Thai Iced Coffee Rp58.000
Harga Menu Greyhound Cafe Summarecon Bekasi Image From @novianirahma
Harga Menu Greyhound Cafe Summarecon Bekasi Image From @novianirahma

Untuk dapat anda ketahui, bahwa harga di atas adalah harga terbaru yang kami dapatkan. Tidak menutup kemungkinan bila di kemudian hari ada penyesuaian harga tergantung kebijakan pengelola cafe. Oleh karena itu bila pada saat anda berkunjung terdapat selisih harga, kami harap maklum dan jangan lupa untuk memberi tahu kami di kolom komentar.

Sekian informasi yang dapat kami bagikan kali ini. semoga dengan adanya artikel Greyhound Bekasi ini dapat membuat anda menjadi lebih tertarik untuk dapat berkunjung bersama kerabat, keluarga ataupun pasangan anda.

Kunjungi juga artikel kami lainnya bila anda masih ingin mencari referensi tempat hits lainnya di bekasi untuk anda kunjungi seperti Tanatap Coffee Bekasi, Upala Coffee Jatiwaringin, Temu Kamu Bekasi Coffee & Eatery dan masih banyak lagi lainnya. sampai bertemu di artikel lainnya dan semoga liburan anda menyenangkan salam wisatamilenial.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *