7 Taman di Jakarta Terbaik untuk liburan Terbaru

7 Taman di Jakarta Terbaik untuk liburan Terbaru Januari 2024 – Taman merupakan tempat yang sangat menyenangkan untuk dapat dikunjungi. Terlebih lagi bila anda berada di Jakarta, kota metropolitan yang sangat ramai dan juga sangat padat. pastinya taman merupakan solusi berlibur tanpa harus bepergian jauh-jauh ke luar jakarta. Taman taman di Jakarta ini bisa anda jadikan sebagai tempat untuk beristirahat, bersantai, berolahraga dan juga berkumpul bersama keluarga, teman hingga pasangan.

Banyak sekali taman di Jakarta yang bisa anda kunjungi, mulai dari taman yang besar hingga taman kecil. Taman-taman di jakarta memiliki fasilitas yang bisa dibilang sudah cukup lengkap seperti area bermain anak, area olahraga, area rekreasi, dan lain sebagainya. Taman di Jakarta juga menjadi tempat yang sangat populer bagi wisatawan domestik maupun mancanegara. Yang menjadi favorit para wisatawan berkunjung ke taman adalah karena banyak taman di jakarta yang gratis. Dimana anda bisa berlibur dengan lebih hemat. Walaupun ada beberapa taman lainnya yang menerapkan tiket masuk.

Berikut ini adalah beberapa taman terbaik  di Jakarta yang mungkin bisa menjadi referensi untuk tujuan berlibur anda bersama keluarga :

Tebet Eco Park

Jembatan Merah Di Tebet Eco Park Image From @lutfylufthansyah
Jembatan Merah Di Tebet Eco Park Image From @lutfylufthansyah

Taman di Jakarta Terbaik yang pertama adalah Tebert Eco Park. Taman indah dan sejuk ini berlokasi di Tebet Jakarta Selatan, Indonesia. Taman ini menawarkan pemandangan alami yang menakjubkan dengan suasana yang tenang, nyaman, rindang dan damai. Taman ini sangat cocok bagi anda yang ingin beristirahat dari keramaian kota dan menikmati suasana alami.

Dibuka pada Maret 2022 Tebet Eco Park di bangun di atas tanah seluas 7 hectar sehingga dapat menampung banyak pengunjung. Banyak sekali fasilitas yang bisa anda temukan di taman ini diantaranya adalah taman bermain untuk anak-anak, jogging track, ruang edukasi, zona petualang, spot foto dan masih banyak lagi lainnya.

Anda juga bisa melakukan piknik di Tebet Eco Park dengan membawa tikar dan duduk sembari menikmati makanan dan minuman yang bisa anda beli di UMKM sekitar. Salah satu spot yang membuat banyak orang tertarik adalah Infinity Link Bridge yang menyambungkan kedua sisi taman yang di pisah oleh jalan raya. Pastinya spot ini sangat ramai dengan pengunjung yang berfoto ria. Selain itu di Tebet Eco Park terdapat Baca Selengkapnya . . .

Alamat Tebet Eco ParkJalan Tebet Barat Raya, Tebet Barat, Kecamatan Tebet – Kota Jakarta Selatan
Jam Buka Tebet Eco ParkGratis
Rute Perjalanan Tebet Eco ParkGoogleMaps

Hutan Kota GBK

Piknik Di Hutan Kota GBK Image From @nicolesmakeup_
Piknik Di Hutan Kota GBK Image From @nicolesmakeup_

Wisata taman di jakarta selanjutnya adalah Hutan Kota GBK, berlokasi di dalam kawasan GBK taman ini menjadi salah satu tempat bersantai kawula muda yang juga senang berburu foto. Hal ini dikarenakan Taman Hutan Kota GBK memiliki pemandangan yang sangat bagus. Anda bisa melihat tingginya gedung” perkantora dari taman ini. walau pemandangan kota bisa anda dapatkan, namun tidak menghilangkan kesan taman yang asri dan menenangkan. Anda bisa piknik bersama teman dan juga keluarga dengan menggelar tikar dan juga bermain bersama anak. Untuk dapat anda ketahui di Taman Hutan Kota GBK ini dilarang membawa binatang peliharaan jdi bila ingin mengajak peliharaan bisa mengganti destinasi ke taman yang lainnya.

Baca Juga  Urban Forest Cipete Lokasi Harga Tiket Masuk Terbaru

Bagi anda yang berkunjung pada sore hari, sering kali di lokasi Taman Hutan Kota GBK ini terdapat konser live music yang bisa anda lihat sembari bersantai menikmati pemndangan. Fasilitas di lokasi taman ini juga sudah cukup lengkap, anda akan menemukan Baca Selengkapnya . . .

Alamat Hutan Kota GBKPintu Tujuh Senayan, Jalan Jenderal Sudirman, RT.1/RW.3, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Jam Buka Hutan Kota GBK06.00 – 10.00 WIB & 15.00 – 18.00
Rute Perjalanan Hutan Kota GBKGoogleMaps

Taman Suropati

Lokasi Taman Suropati Menteng Image From @ahmadnurdin28
Lokasi Taman Suropati Menteng Image From @ahmadnurdin28

Nah untuk taman yang satu ini merupakan salah satu taman yang cukup terkenal di kawasan Menteng Jakarta pusat. Menjadi salah satu taman di jakarta yang terbaik dan banyak di kunjungi apalagi bila pagi hari. Taman ini selalu ramai dengan pengunjung baik dari balita hingga orang tua. Di taman suropati ini memperbolehkan anda membawa binatang peliharaan sehingga banyak yang membawa anjing dan juga kucing untuk berjalan jalan di taman ini. Bagi anda yang tidak membawa binatang peliharaan, disini juga terdapat rumah-rumah burung merpati, sehingga anda bisa mencoba memberi makan burung-burung tersebut yang jumlahnya cukup banyak.

Selain itu Taman Suropati yang berada di jakarta pusat ini juga menjadi tempat kumpul banyak komunitas mulai dari senam meditasi dan kegiatan lainnya bisa anda temukan disini. Bagi anda yang senang jajan, selain berjalan dan bersantai di taman suropati, anda juga bisa kulineran menyantap berbagai makanan yang di jajakan di sekitar taman. Pastinya akan membuat jalan pagi anda menjadi menyenangkan. Taman ini juga gratis sehingga bisa berwisata dengan hemat gimana anda tertarik untuk berkunjung ? di lokasi taman suropati juga terdapat Baca Selengkapnya . . .

Alamat Taman SuropatiJalan Taman Suropati Nomer 5, Menteng, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta  
Jam Buka Taman SuropatiBuka 24 Jam
Rute Perjalanan Taman SuropatiGoogleMaps

 One Satrio    

Lokasi One Satrio CBD Kuningan Image From @ilhamyap
Lokasi One Satrio CBD Kuningan Image From @ilhamyap

Taman di jakarta yang hits selanjutnya adalah One Satrio. Taman ini bisa di bilang masih berumur cukup muda karena baru buka di tanggal 12 Desember 2022. Taman One Satrio yang berlokasi di Mega Kuningan ini di buat dengan konsep breathable space yang mana memiliki taman hijau di tengah-tengah dengan berbagai fasilitas umum di sekitarnya. Taman ini berada di tengah-tengah gedung perkantoran yang tinggi dan megah. Ukuran dari Taman One satrio ini juga cukup luas karena di bangun di atas lahan 3,8 hektar. Banyak fasilitas yang bisa anda temukan bila berwisata ke taman ini diantaranya ada fasilitas jogging track, playground dan masih banyak lagi.

Baca Juga  Jack & Joe Coffee and Eatery Jakarta Foto dan Harga Menu Terbaru

Taman one satrio ini juga pet friendly sehingga anda bisa membawa hewan peliharaan kesayangan anda untuk bermain bersama di taman ini. bagi anda yang penyuka jajan di tempat ini juga banyak gerai food and baverage yang bisa anda coba sehingga anda bisa sekalian kuliner dengan berjalan jalan. Taman ini juga sangat instagramable sehingga asik untuk berburu foto dan mengumpulkan stock untuk sosial media anda. Untuk dapat anda ketahui di Taman One satrio ini juga Baca Selengkapnya . . .

Alamat One SatrioCBD, Jl. Mega Kuningan Jl. Prof. DR. Satrio No.1.3, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan 
Jam Buka One Satrio08.00 WIB – 22.00 WIB
Rute Perjalanan One SatrioGoogleMaps

 Urban Forest Cipete

Lokasi Urban Forest Cipete Image From @tatrakuncara
Lokasi Urban Forest Cipete Image From @tatrakuncara

Berlokasi di Cilandak, Urban Forest Cipete merupakan salah satu wisata taman di jakarta yang ramai dikunjungi. Memiliki open space area hijau yang luas membuat banyak para wisatawan yang menjadikan tempat ini uyntuk berjalan-jalan dan menikmati udara segar serta menyegarkan mata dengan pemandangan hijau. Urban Forest Cipete memiliki slogan yaitu A Place Where Luxury Meets Nature yang berarti tempat mewah yang bertemu dengan alam.

Taman ini pertama kali dibuka pada tanggal 12 Agustus 2022 dengan tenan pertama yang ada di lokasi ini adalah Solo Pizza. Yang mana selain anda dapat berjalan-jalan dan berolahraga, anda juga bisa bersantai menikmati makanan dan minuman yang dijual di Solo Pizza. Walaupun lokasinya berada di tengah kota bila anda berkunjung ke tempat ini anda akan merasakan seolah tidak sedang berada di jakarta. Bagi anda yang tertarik untuk berkunjung ke taman ini pastikan juga untuk Baca Selengkapnya . . .

Alamat Urban Forest CipeteJalan RS. Fatmawati Raya Nomer 45, Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Kota Jakarta Selatan
Jam Buka Urban Forest CipeteSetiap hari, mulai jam 10.00 s/d 22.00 WIB
Rute Perjalanan Urban Forest CipeteGoogleMaps

 Taman Piknik Satria mandala

Bersantai Di Taman Piknik Satria Mandala Image From @ekkyirdiansyah
Bersantai Di Taman Piknik Satria Mandala Image From @ekkyirdiansyah

Taman di jakarta yang satu ini berlokasi di halaman Museum Satria Mandala. Taman Piknik Satria Mandala ini sesuai namanya sering kali dijadikan tempat piknik oleh banyak wisatawan dengan membawa tikar dan berbagai bekal makanan yang menemani waktu hangout mereka. Pertama kali buka pada tanggal 26 Februari 2021 taman ini langsung viral dan banyak di kunjungi oleh wisatawan, hal ini dikarenakan foto-fotonya yang banyak tersebar di berbagai social media.

Baca Juga  Review Harga Menu Senovarti Restoran Jakarta Terbaru

Karena lokasinya yang berada di Museum Satria Mandala, selain suasana taman, anda juga dapat melihat pesawat, helikopter, rudal dan berbagai spot lainnya yang bagus untuk berfoto. Dan bila anda ingin melihat lebih banyak barang” sejarah anda bisa sekalian melihat museumnya.

Di Taman Piknik Satria Mandala ini berbeda dari yang lain yang mana menerapkan Tiket masuk yang harus anda bayar. Namun terdapat juga fasilitas piknik set bila anda tidak membawa piknik set sendiri sehingga dengan adanya tiket masuk dan fasilitas yang di berikan masih dirasa layak untuk dikunjungi. Di taman satria mandala ini juga menyediakan spot co working space yang cukup nyaman dan juga Baca Selengkapnya . . .

Alamat Taman Piknik Satria MandalaJl Gatot Subroto Nomor 14, Kuningan Barat, Kec. Mampang Prapatan – Jakarta Selatan
Jam Buka Taman Piknik Satria MandalaWeekday 09.00 – 21.00 WIB Weekend 07.00 – 21.00 WIB
Rute Perjalanan Taman Piknik Satria MandalaGoogleMaps

 Cibis Park Jakarta

Lokasi Cibis Park Cilandak Image From @dewilailatul
Lokasi Cibis Park Cilandak Image From @dewilailatul

Mungkin anda sudah tidak asing dengan nama cibis, ya cibis nine gedung perkantoran ini sekarang memiliki taman yang bisa anda kunjungi bernama cibis park yang tentu saja menambah kumpulan taman di jakarta yang bisa anda kunjungi.

Di taman ini banyak sekali aktivitas yang bisa anda lakukan seperti bermain skateboard, sepeda, jogging, sepatu roda hingga memberi makan ikan bisa anda coba. Walaupun tempat ini tidak terlalu banyak pepohonan layaknya taman-taman yang lain namun tetap saja huasana hijau masih bisa anda lihat di taman ini.

Salah satu kegiatan yang paling banyak di gemari adalah memberi makan ikan. Umumnya banyak anak-anak yang datang kesini senang dengan aktivitas memberi makan ikan ini. di lokasi Cibis Park juga  terdapat danau yang indah dan bagus untuk berfoto. Anda bisa bersantai sembari duduk di pinggir danau dan menikmati pemandangan yang ada. di Cibis park ini juga sering kali diadakan Baca Selengkapnya . . .

Alamat Cibis ParkJalan TB Simatupang Nomer 2, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan, Jakarta
Jam Buka Cibis ParkSetiap hari, mulai dari pukul 08.00 – 22.00 WIB
Rute Perjalanan Cibis ParkGoogleMaps

Dengan begitu banyak pilihan taman yang bisa dikunjungi di Jakarta, pastinya ada salah satu yang membuat anda tertarik dan juga sesuai dengan keinginan anda. Oleh karena itu, jangan ragu untuk mengunjungi taman-taman di Jakarta dan manfaatkan waktu anda untuk healing, bersantai, dan menikmati waktu bersama keluarga apalagi yang memiliki anak kecil pastinya sangat suka pergi bermain ke taman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *