Pitaloka Sanur Bali Lokasi dan Harga Menu

Pitaloka Sanur Bali Lokasi dan Harga Menu Terbaru Januari 2024 – Saat mendatangi Pulau Bali dan menjalajahi kawasan Sanur, yang terlintas adalah pasti pantai indah-indahnya. Tetapi selain pantai, Sanur masih memiliki begitu banyak tempat cantik yang bisa di datangi. Salah satunya adalah sebuah restoran baru bernama Pitakola Sanur yang ada di kawasan Sanur dan menyajikan berbagai menu khas Nusantara hingga menu western atau barat. Tak hanya untuk berkuliner saja, tempat ini memiliki bangunan yang cantik bergaya klasik, sehingga anda dapat berkuliner bersama keluarga, pasangan, dan teman sambil menikmati arsitektur tempat ini.

Jadi jika anda yang ingin menghabiskan waktu dengan orang terkasih sambil menikmati arsitektur bangunan klasik khas jaman dulu sekaligus berkuliner, anda dapat menjadikan resto ini kedalam pilihan anda.

Daya Tarik Pitaloka Sanur Bali

Menikmati Makanan Di Pitaloka Resto Bali Image From @dewiradityaa
Menikmati Makanan Di Pitaloka Resto Bali Image From @dewiradityaa

Di bali memang memiliki begitu banyak cafe dan resto yang menarik seperti La Vista Coffee and Roastery Kintamani dan Montana Del Cafe Bali semua memiliki daya tarik mereka sendiri. Lalu apa sih daya tarik dari Pitaloka Sanur Resto yang membuat tempat ini begitu terkenal ? simak penjelasan berikut ini.

Resto ini telah dibuka pada tanggal 07 Juni 2021 dengan nama Pitakola Sanur. Dengan design bangunan yang vintage, anda dapat memanjakan mata anda akan arsitekturnya yang cantik disetiap sudutnya. Mengusung konsep “Classic Restaurant”, resto ini akan cocok untuk anda yang menyukai bangunan yang bertema klasik atau vintage. Di dominasi dengan cat berwarna putih di hampir semua ornamennya dengan meja dan kursi yang bergaya furniture tempo dulu membuat resto ini tampak begitu unik.

Baca Juga  Air Terjun Banyu Wana Amertha Bali Lokasi & HTM Januari 2024

Resto ini mirip dengan rumah-rumah bangsawan pada jaman dahulu, dengan memiliki kolam renang, jendela kaca patri, kursi & meja lawas, motif lantai yang beragam serta adanya lorong di beberapa sudut dengan arsitektur yang sangat rapi benar-benar membuat bangunan ini seperti bangunan yang memang dibangun pada jamannya.

Pitakola Sanur memiliki 2 lantai dan 2 area yaitu indoor dan outdoor. Area indoor dilengkapi dengan kursi-kursi & meja lawasnya, dan untuk outdoor memiliki lebih banyak pilihan beragam yang bisa dipilih, mulai dari area depan restoran, balkon lantai dua, dan taman dibagian belakangnya. Area favorit dari pengunjung adalah bagian taman belakangnya karena nuansa hijau dan dikelilingi oleh bangunan yang cantik.

Memiliki bangunan unik yang klasik membuat resto ini sering dijadikan sebagai tempat untuk melakukan foto prewedding ataupun photoshoot. Setiap sudut bangunannya begitu klasik dan instagramble, jadi jika anda berkunjung ke resto ini anda wajib untuk mengabadikan moment dengan berfoto maupun membuat video disini.

Pitaloka Sanur hadir dengan menu-menu Nusantara yang diambil dari resep Mustika Rasa (Resep Buku Masakan) dari Presiden Ir. Soekarno. Tetapi untuk anda yang datang dan ingin menu makanan barat / western, resto ini menyediakannya juga. Jadi tak perlu khawatir jika anda ingin memesan kedua jenis hidangan tersebut, karena resto ini memiliki begitu banyak dan ragam kuliner yang dapat dipesan dan dinikmati.

Selain menyediakan area untuk makan maupun berfoto-foto, resto ini juga dilengkapi dengan kamar yang bisa disewa untuk menginap, ruang meeting, kolam renang, perpustakaan hingga tersedianya toko barang antik di tempat ini. Kedepannya, perpustakan yang ada di resto ini akan dijadikan media pendidikan dan pembelajaran bagi tamu yang berkunjung agar lebih mengetahui tentang sejarah proklamasi kemerdekaan Indonesia seperti apa. Pengelola resto ini juga mengatakan mungkin tempat ini adalah satu-satunya tempat yang mengusung konsep bangunan klasik sekaligus menyediakan tempat untuk edukasi dan kuliner di Bali dan berada di satu tempat.

Baca Juga  Pantai Batu Barak Bali Lokasi dan Harga Tiket Masuk Terbaru

Resto ini cukup menarik antusias masyarakat sekitar Bali maupun para wisatawan untuk mengunjunginya, terbukti dengan selalu ramainya resto ini. Tetapi dikarenakan pandemi covid-19, resto ini membatasi pengunjungnya sesuai aturan pemerintah akan anjuran pembatasan pengunjung di masa pandemi demi kesehatan bersama.

Fasilitas Umum

Fasilitas yang disediakan oleh resto ini sangatlah lengkap, tersedia begitu banyak fasilitas umum yang akan membuat anda betah berlama-lama berada disini. Berikut adalah fasilitas umum yang disediakan oleh Pitakola Sanur :

  • Area Indoor & Outdoor
  • Akses Wifi
  • Kamar Untuk Menginap
  • Perpustakaan
  • Ruang Meeting
  • Toko Barang Antik
  • Toilet
  • Area Parkir

Lokasi & Jam Buka Pitaloka Sanur Resto Bali

Resto ini berada dekat dengan pusat kota Denpasar, sehingga untuk menuju tempat ini tidak perlu waktu yang lama. Anda akan menempuh jarak kurang lebih 8.3 KM dari pusat kota Denpasar atau setara dengan waktu perjalanan 19 menit saja. Berikut adalah lokasi detail dan jam buka / operasional dari Pitaloka Sanur :

Jalan Batur Sari No.90, Sanur – Denpasar Selatan

Jam Buka / Operasional : Setiap hari mulai pukul 11.00 – 20.00 WITA

Berikut ini kami berikan peta lokasi untuk menentukan rute perjalanan dari lokasi anda menuju ke lokasi resto yang dapat anda buka pada link berikut. GoogleMaps

Harga Menu di Pitakola Sanur Resto Bali

Resto ini menyediakan beragam menu khas Nusantara sampai menu barat / western. Menurut pengelola resto, menu makanan yang paling sering dipesan dan disukai (best seller) adalah menu Mie Goreng Jawa. Harga menu makanannya mulai dari Rp. 10.000,- / porsinya dan untuk minuman mulai dari Rp. 9.000,- saja.

Ice Cream Di Pitaloka Sanur Bali Image From @hyuga Journey
Ice Cream Di Pitaloka Sanur Bali Image From @hyuga Journey

Menu-menunya terinsipirasi dari resep makanan Presiden Soekarno pada buku Mustika Rasa. Jadi resto ini memiliki cita rasa yang khas yang tidak dimiliki oleh resto-resto lainnya. Berikut adalah menu-menu yang disediakan oleh Pitakola Sanur :

Baca Juga  Stuja di Pantai Bali Lokasi dan Harga Menu Terbaru
Menu Harga
*Small Plate
Gado-Gado – Djakarta IDR                         28.000
Batagor Sambal Kacang – West Java IDR                         33.000
Perkedel Jagung – East Java IDR                         18.000
Tahu Berontak Wonosobo – Central Java IDR                         34.000
Cumi Goreng Tepung IDR                         45.000
Ayam Petjel Sukabumi – West Java IDR                         30.000
*Big Plate
Korma Kambing Medan – North Sumatra IDR                       175.000
Ayam Bakar Bumbu Rujak Nganjuk – East Java IDR                         57.000
Ikan Bakar Jimbaran – Bali IDR                         85.000
Iga Bakar – Bali IDR                         69.000
Udang Bakar Brebes – Central Java IDR                         85.000
Mangut Mujair – Central Java IDR                         47.000
Bebek Goreng – Bali IDR                         73.000
Satay Campur – Lombok IDR                         70.000
Nasi Campur – Bali IDR                         37.000
Lontong Sayur Katsuri – Kalimantan IDR                         45.000
*Rice & Noodle
Mie Goreng Jawa – East Java IDR                         45.000
Nasi Goreng Kampung – West Java IDR                         37.000
Steam Rice – Bali IDR                           7.000
Rice Cake – Bali IDR                         10.000
*Wet & Soup
Rawon Surabaya – East Java IDR                         58.000
Sop Buntut & Bakar – Java IDR                         56.000
*Sambal
Sambal Matah – Bali IDR                           6.000
Sambal Terasi – Java IDR                           6.000
Sambal Ijo Padang – West Sumatra IDR                           6.000
*Side
Tumis Pucuk Labu – North Sumatra IDR                         20.000
Pecel Terong – Java IDR                         12.000
Tumis Kangkung – Bali IDR                         15.000
Serombotan – Bali IDR                         15.000
Urab – Bali IDR                         15.000
*Western
Chicken Parmigiana IDR                         45.000
Spagetthi Pomodoro IDR                         38.000
French Fries IDR                         25.000
Wagyu Beef Burger IDR                         70.000
Fish & Chip IDR                         55.000
*Desert
Banana Split IDR                         20.000
Bubuh Injin – Bali IDR                         27.000
Kolak Pisang IDR                         27.000
Pisang Goreng IDR                         28.000
*Non-Alchol Beverages
Natural IDR                           9.000
Sparkling IDR                         21.000
Soft Drink IDR                         16.000
Jus Alpukat IDR                         25.000
Jus Nanas / Pisang / Jeruk / Semangka IDR                         21.000
Iced Coffee IDR                         20.000
Iced Cappucino IDR                         26.000
Iced Caffe Latte IDR                         26.000
Iced Mochacino IDR                         28.000
Shakes IDR                         28.000
Squash IDR                         25.000
*Sweet Signature
Soda Gembira IDR                         22.000
Mentimun IDR                         27.000
Es Cendol IDR                         20.000
Es Teler IDR                         20.000
Selendang Mayang IDR                         20.000
*Hot Signature
Wedang Ronde IDR                         24.000
Bir Pletok IDR                         21.000
Bandrek IDR                         21.000
Bajigur IDR                         18.000
Jamu Kunyit IDR                         18.000
Beras Kencur IDR                         18.000
*Alchol Beverage (Shots / Bottle)
Smirnoff Vodka IDR                       350.000
Captain Morgan Spiced Rum IDR                       350.000
Iceland Vodka IDR       41.000 / 300.000
Vibe Rum IDR       41.000 / 300.000
Vibe Gin IDR       41.000 / 300.000
Vibe Tequila IDR       41.000 / 300.000
Vibe Whisky IDR       41.000 / 300.000
*Alchol Beverage (Beers)
Prost IDR                         28.000
Singaraja IDR                         28.000
Bintang IDR                         28.000
Bintang Lager IDR                         54.000
*Alchol Beverage (Cocktail)
Timeless Cocktail IDR                         57.000
Signature Cocktail IDR                         58.000

Galeri Foto

Membaca saja pasti membuat anda lebih penasaran dengan tempat ini. oleh karena itu berikut kami berikan foto yang menggambarkan suasana yang ada di Resto Pitakola Sanur Bali. Agar membuat anda dapat melihat secara visual dan siapa tau lebih tertarik.

Pitaloka Resto Bali Dilihat Dari Atas Image From @pitalokasanur
Pitaloka Resto Bali Dilihat Dari Atas Image From @pitalokasanur
Spot Foto Di Pitaloka Resto Sanur Image From @celinmarcelina
Spot Foto Di Pitaloka Resto Sanur Image From @celinmarcelina
Berfoto Di Pitaloka Resto Sanur Bali Image From @iwinda96
Berfoto Di Pitaloka Resto Sanur Bali Image From @iwinda96
Bersantai Di Cafe Pitaloka Sanur Bali Image From @hiddencoma
Bersantai Di Cafe Pitaloka Sanur Bali Image From @hiddencoma
Clasic Restaurant Concept Pitaloka Bali Image From @hyuga Journey
Clasic Restaurant Concept Pitaloka Bali Image From @hyuga Journey
Foto Prewedd Di Pitaloka Sanur Cafe Bali Image From @yuliusekyy
Foto Prewedd Di Pitaloka Sanur Cafe Bali Image From @yuliusekyy
Tempat Duduk Dan Meja Di Pitaloka Sanur Bali Image From @lindymichelle64
Tempat Duduk Dan Meja Di Pitaloka Sanur Bali Image From @lindymichelle64

Sekian informasi Resto menarik dan instagramable yang ada di bali. Semoga tempat ini dapat anda jadikan referensi tujuan libuaran anda selanjutnya di pulau dewata bali. Bila anda ingin menemukan tempat wisata menarik di bali mungkin artikel ini dapat membantu anda. Wisata Nusa Penida Bali. Semoga liburan anda selanjutnya menyenangkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *